Breaking News

KORAMIL 07/CIKARANG KODIM 0509 LAUNCHING BELAJAR BAHASA INGGRIS TINGKAT DASAR ( GRATIS ) DI PONPES HALQOH EL ISTIGHOTSAH







INIKABAR.com , JAWA BARAT - Pada hari Kamis, 26 April 2018 pukul 08.00 WIB beberapa anggota


Koramil 07/Cikarang Kodim 0509/Kabupaten Bekasi mengadakan launching belajar Bahasa Inggris tingkat dasar di Ponpes Halqoh El Istighotsah yang beralamat di Kampung Walahir, Desa Karang Raharja, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi.





Hadir dalam launching belajar Bahasa Inggris : Danramil 07/ Cikarang ( Kapten Inf. Suranto ), Pengasuh Ponpes Halqoh El Istighotsah ( KH Atin Hayatin S.Ag ), Pengurus Ponpes ( H. Robert, SPd.I ),  Ketua Persit Katika Candra Kirana Ranting 08 Koramil 07/Cikarang ( Titin Nurhayati ), Babinsa, Masyarakat sekitar dan para Santri.





Dalam kesempatan Launching Belajar Bahasa Inggris gratis ini Danramil 07/Cikarang Kodim 0509/Kab.Bekasi Kapten Inf. Suranto  menyampaikan  sambutannya bahwasanya "Long Live Education" Belajar sepanjang hayat itu tetap harus dikobarkan terlebih lagi belajar bahasa internasional seperi Bahasa Arab dan Bahasa Inggris. Jadi belajar Bahasa Inggris jiga untuk kesiapan dunia dan akhirat. 





Tambah Kapten Inf. Suranto bahwa belajar Bahasa Inggris penting karena merupakan bahasa internasional, saat ini dan kedepan sangat dibutuhkan dalam komunikasi, sehingga akan mampu menghadapi tantangan kedepan.





Sementara itu dalam kesempatan yang sama Pengasuh Ponpes Halqoh El Istighotsah KH. Atin Hayatin S.Ag., mengucapkan terima kasih kepada Koramil 07/Cikarang Kodim 0509/Kab.Bekasi yang berkenan mengisi belajar Bahasa Inggris kepada anak - anak ponpes yang sangat bermanfaat dan semoga berkah dunia akhirat, tegasnya.





Pemberi materi Bahasa Inggris yakni Mrs. Titin Nurhayati A.Md.Kom, Ketua Persit Kartila Candra Kirana Ranting 8 Koramil 07/Cikarang, Kodim 0509/Kab.Bekasi, sangat senang dan ikhlas bisa mengajarkan belajar Bahasa Inggris tingkat dasar kepada santri - santri di Ponpes Halqoh El Istighotsah.





Pengurus Ponpes H. Robert SPdI yang mewakili santri - santri Ponpes Halqoh El Istighotsah mengucapkan terima kasih dengan kegiatan ini dan kedepannya akan kerja sama yang lain tentang kedisiplinan dan wawasan kebangsaan, pungkas H. Robert SPdI, penuh harap.


(Agus Yusbiyadi)

BACA JUGA YANG LAINNYA